Thursday, March 23, 2017

BAYI YANG DIANGGAP TITISAN DEWA???




Bayi laki-laki lahir dengan kondisi genetik yang sangat langka di India Senin malam (21/3). Dia mendapat julukan "alien" oleh ibunya sendiri. Bahkan si ibu, Khalida Begum sempat menolak untuk menyusuinya.
Bayi yang baru lahir tersebut didiagnosis mengalami kelainan genetik yang disebut harlequin ichthyosis. Kondisi langka ini memengaruhi kulit bayi dan membuatnya mengalami kecacatan. Dia terkejut melihat bayinya berkepala kecil dan bermata seperti melotot.
Ketika diperlihatkan, dia merasa sedih dan meminta bidan untuk mengambilnya saja. "Beberapa bagian tubuh bayi tidak sepenuhnya berkembang. Ketika saya melihat bayi itu setelah melahirkan, saya benar-benar terkejut dan melihatnya begitu asing," ungkap Khalida yang berusia 35 tahun.
Penduduk setempat dan sang ayah, Mohammed Imtiyaz, percaya bahwa anaknya merupakan inkarnasi dari dewa Hanuman Hindu. Tapi ada pula yang mengatakan bahwa anak ini mengalami kecacatan yang disebut anencephaly.
Dikatakan bahwa kondisi harlequin ichthyosis terjadi pada satu dari 300.000 kelahiran. Bayi dengan kondisi tersebut membutuhkan perawatan konstan, terutama dalam menjaga kelembapan dan melindungi kulit bayi.

Related Posts

BAYI YANG DIANGGAP TITISAN DEWA???
4/ 5
Oleh